Mendiamkan computer yang berisik

Bekerja sangat keras membuat computer anda tidak bisa diam. Bahkan kondisi tertentu suara yang ditimbulkan dapat mengacaukan pekerjaan. Bila hal ini terjadi, segeralah “bungkam” computer anda.

Computer yang berisik bukan lagi hal yang perlu dikhawatirkan. Sekarang computer yang berisik sudah menjadi hal yang umum. Namun, bukan lagi tak dapat dihindari. Computer yang berisik umumnya disebabkan oleh komponen-komponen yang bergerak. Mulai dari kipas yang sering menjadi biang keladi berisiknya computer sampai pada perangkat optical seperti CD ROM dan floppy disk. Semua aspek ini sangat potensial menimbulkan bunyi karena dalam pengoperasiannya ada komponen yang bergerak.
Untuk sebagian orang bunyi sebenarnya tidak menjadi masalah yang sangat penting. Hanya saja terkadang sebagian seseorang membutuhkan ketenangan untuk bekerja dan suara-suara tersebut dapat saja membuyarkan konsentrasinya. Lain halnya untuk sebagian pekerja yang memang ruang sunyi menjadi factor utama. Misalnya seorang yang bekerja sebagai produser suara. Dalam kesehariannya membutuhkan suasana kerja yang sangat tenang, bila tidak akan sangat fatal jadinya. Karena bisa saja suara tersebut masuk kedalam rekaman yang sedang dilakukannya. Bila hal ini terjadi, maka suara computer tidak hanya menimbulkan ketidaknyamanan melainkan juga mengganggu efektivitas kerja. Sebenarnya untuk menghadapi masalah ini tidak tergolong sulit. Yang dibutuhkan hanya ketelitian anda untuk memilih komponen computer anda. Lagi pula suara yang ditimbulkan lebih sering berarti positif. Yaitu, semakin kencangnya putaran maka semakin cepat pula proses kerja yang sedang berlangsung. Misalnya saja sebuah fan PC yang berputar sangat kencang untuk mendinginkan computer anda, hal ini tentu pekerjaan yang sangat vital karena PC yang panas akan membuat computer cepat panas dan mudah terbakar.
Meskipun bukan berarti suara harus selalu ada, terkadang kecepatan putaran memang melampaui yang dibutuhkan. Oleh sebab itu, anda sebenarbya dapat mengontrol PC anda sesuai dengan yang dibutuhkan. Atau anda juga dapat memanfaatkan teknik lain dalam mendinginkan PC anda.

Tes sederhana
Apakah benar ada komponen yang dalam pengoperasian menimbulkan suara atau hanya karena letaknya saja yang membuatnya berisik. Oleh sebab itu sebelum anda memutuskan untuk mengganti komponen anda, ada baiknya melakukan pemeriksaan dengan teliti.
Mulailah dari memperhatikan tempat dimana komponen anda berdiri. Pastikan tidak ada yang longgar dan renggang. Contohnya letak hardisk apakah goyang atau tidak jika ya, bisa saja getarannya ketika hardisk bekerja menimbulkan suara yang tidak nyaman.
Kemudian perhatikan juga kedudukan pada optical drive anda sekaligus dudukan kipas PC anda. Jika ada getaran yang berisik ganjallah dengan bahan-bahan nonmetal. Seperti busa, gabus, atau kertas.
Namun jika yang berisik adalah kipas-kipas pada computer anda, maka salah satu mengetahui yang mana adalah dengan menahan semua putaran kipas dan biarkan satu kipas saja yang bekerja. Cara ini memang agak sedikit menantang bahaya, namun penghentian sampai sekitar 10-15 menit tidak akan membuat computer anda overheat. Jadi tenang saja dalam melakukannya.
Cara menahan putaran kipas adalah mencabut kabel power setiap kipas. Atau menahan bagian tengah kipas dengan jari anda. Anda dapat menghindari aliran listrik statis computer dengan membiarkan tangan sebelumnya menyentuh bagian casing computer yang tidak dilapisi cat.
Untuk menghentikan kipas CPU dapat dibantu dengan batangan plastic yang bersifat non konduktif dan tidak terlalu keras. Dengan cara ini anda dapat mengetahui yang mana kipas yang berisik dan perlu diganti dan yang mana tidak.
Ikuti prinsip ini untuk menggantinya:
1. Jika ada satu fan yang berisik, anda dapat mengganti fan tersebut
2. Jika ada 2 atau lebih fan yang berisik maka menggantinya hanya satu tidak akan membuat suara itu hilang, sebab biarpun hanya satu fan yang bersuara berisik, ia akan sangat dominan yang kehadiran suaranya pasti akan mengganggu yang orang lain.

Kipas
Seperti yang tadi sempat disinggung, bahwa kipas adalah komponen yang utama yang paling sering membuat computer anda bersuara. Dalam PC, terutama model terbaru kipas bisa sampai tiga atau empat buah. Bahkan untuk PC yang dipergunakan pada keperluan khusus dapat lebih dari empat kipas. Kipas-kipas ini terdapat pada CPU, VGA, sound card(untuk jenis tertentu) sampai pada PC itu sendiri. Dan seperti yang tadi telah disinggung, bahwa kecepatan putaranlah yang paling sering membuat kipas berisik. Sedangkan putaran ini semakin cepat akan semakin mendinginkan.
Anda mungkin dapat memilih jenis apa kipas yang akan digunakan pada PC anda, namun tidak demikan dengan kipas pada VGA dan kipas pada chipset lainnya. Menggantinya hampir sama dengan mengganti kartu itu sendiri, kecuali menggunakan system mouting standar.
Sebelum membahas satu per satu kipas pada computer terlebih dahulu kita mengetahui apa yang sebenarnya dilakukan kipas pada computer anda. Kipas sebenarnya menarik udara panas dari dalam keluar dan membawa udara dingin luar kedalam. Dalam melaksanakan tugasnya ada dua suara yang dapat ditimbulkan oleh kipas yaitu suara yang timbul karena udara berputar dan suara yang timbul karena perputaran kipas itu sendiri. Dari sebab yang kedua suara yang ditumbulkan dapat berupa deritan dapat juga berupa gumaman.
Suara-suara itu timbul karena kipas yang kotor, kurang berminyak, terlalu cepat atau kurang bagus. Oleh sebab itu, untuk mengatasinya tidak selalu menggantinya dengan yang baru. Anda dapat mencoba terlebih dahulu, membersihkannya dan memberinya oli jika kurang berminyak.
Jika dua langkah ini tidak mengurangi bunyinya, dapat juga mengurangi voltasenya agar kecepatan putarannya berkurang. Yaitu dengan mengatur kaber yang terhubung ke power supply. Hanya saja cara kedua ini dapat membuat computer anda sedikit lebih panas. Oleh sebab itu anda harus lebih sering memantaunya dan tidak disarankan untuk kipas yang terhubung pada CPU atau chipset.
Bila anda akan membeli sebuah kipas baru anda dapat mencoba mencari kipas yang memiliki nilai kebisingan 28 dB. Nilai ini cukup kecil untuk telinga manusia sehingga tidak akan terlalu mengganggu. Hanya saja umummya dipas dengan suara yang kecil akan bekerja dengan kecepatan yang rendah. Hal ini harus ada antisipasi dengan banyak hal. Mulai dari control yang semakin ketat, serta penambahan system pendingin/kipas.
Kipas CPU
Setiap processor keluaran terakhir memiliki kipas karena memang kerja processor sangat cepat dan tentu saja hal ini membuat computer lebih cepat panas. Oleh sebab itu, processor membutuhkan kipasnya sendiri. Salah satu alternative selain mengganti kipas CPU adalah dengan menjalankan aplikasi penghematan energy untuk CPU seperti rain agar kecepatan putaran atau waktu putaran dapat dikurangi.
Sebenarnya CPU tidak membutuhkan tenaga yang banyak jika hanya dipergunakan untuk hal-hal kecil, seperti mengetik atau menyetel MP3. Anda akan sadar kapan saja umumnya CPU anda bekerja lebih berat.
Saat ini sudah banyak model kipas CPU yang menarik dan tidak berisik. Namun jika memang CPU anda bekerja sangat keras dan anda harus menjalankan kipas dengan kecepatan lebih rendah, ada baiknya anda menambahkan system pendingin yang tidak berisik lagi. Selain suara menjadi hilang, CPU anda akan tetap terjaga temperaturnya.
Kipas casing
Kipas pada casing dapat ditiadakan hanya saja hal ini dapat membuat computer anda menjadi lebih panas, apalagi tidak ada ventilasi yang cukup baik pada dinding casing. Untuk kipas casing ini anda dapat lebih bebas memilih. Anda dapat mengganti kipas dengan suara yang lebih sepi dari yang sudah ada, sebelumnya perhatikanlah ukurang yang digunakan oleh computer anda tersebut. Cobalah untuk mengunakan kipas yang lebih besar ukurannya dengan kecepatan yang lebih rendah. Kipas yang semakin besar dapat membuang udara panas lebih banyak. Oleh sebab itu, tidak akan terjadi kendala bila kipas harus berjalan lebih lamban karena memang jumlah udara panas yang buang tetap sama.
Perhatikan pula nilai decibel jika memungkinkan. Umumnya kipas untuk computer bekerja dengan nilai decibel sekitar 20 db sampai 60 db. Anda dapat membeli kipas dengan ukuran 25 db sampai 30 db. Juka ruang terlalu penuh juga dapat menyebabkan panas. Oleh sebab itu,ada baiknya mengurangi satu dua kartu yang tidak perlu.
Mengenai kipas ini keterangan selalu tersedia apalagi kipas-kipas yang memang dirancang untuk mengurangu suara bising. Pada boks atau buku manual atau bahkan brosurnya umumnya akan tertulis keterangan-keterangan seperti nilai decibel, kecepatan, dan daya listrik yang dibutuhkannya untuk beroperasi.
Kipas chipset
Ada beberapa chipset menggunakan kipas. Hal ini disebabkan ada beberapa chipset yang memiliki CPU sendiri. Sehingga chipset tersebut memberikan konstribusi panas terhadap computer anda.
Ukuran kipas yang digunakan umumnya adalah 40x40x10 mm. dan anda dapat mengganti kipas tersebut dengan cara copot pasang biasa. Namun sayangnya tidak semua chipset menggunakan tekhnik penempelan atau mounting standar. Ada juga beberapa yang menggunakan mounting khusus sehingga bila ingin menyingkirkan suaranya anda hanya memiliki dua pilihan. Membeli chipset yang baru atau melepas yang lama dan mengganti sitem pendingin computer anda. Bila ingin menggantinya yang lebih besar dengan kecepatan putar yang lebih kecil. Anda harus selalu memantau temperatur computer.
Jika chipset baru menjadi pilihan, perhatikan baik-baik keterangan yang diberikan. Untuk chipset yang memiliki fitur silent atau tidak berisik umumnya akan jelas diterangkan.
Hardisk
Setelah kipas-kipas tadi,satu lagi komponen yang tidak kalah berisiknya adalah hardisk. Apa yang menyebabkan hardisk bersuara ketika bekerja? Karena dalam hardisk juga terdapat system mekanik. Suara yang ditimbulkan tersebut disebabkan oleh piringan-piringan yang berputar. Tidak hanya perputaran piring yang membuat hardisk berbunyi saat beroperasi. Perpindahan Head pada hardisk juga dapat menimbulkan suara yang menyebalkan. Bahkan dapat menimbulkan suara yang kencang dari suara putarannya sendiri.
Sebenarnya suara-suara hardisk dapat diredam dengan menggunakan alat peredam. Namun, hal ini terkadang tidak dianjurkan karena membuat hardisk menjadi panas. Alat peredam tersebut dapat dibuat dengan sederhana secara manual.
Sebagai alternative lain, anda juga dapat menggunakan hardisk yang tidak terlalu berisik. Ada beberapa hardisk yang memang sengaja dibuat dengan suara yang tidak terlalu besar.
Saat ini hardisk seperti ini tidak sulit dicari. Karena ini memang hamper seluruh hardisk sudah dilengkapi dengan teknologi SMART yang membuat anda mudah mengontrol kerjanya. Kapan ia harus diforsir untuk bekerja yang dapat saja menimbulkan suara kapan ia harus bekerja tanpa suara.
Teknologi SMART adalah teknologi yang kini banyak dilengkapi dalam setiap hardisk produksi terbaru.
SMART singkatan dari Self-Monitoring Analysis and Reporting Technology, yang artinya kemampuan hardisk untuk menganalisis dirinya bila ada kesalahan atau kerusakan. Salah satu diantaranya yang dapat dimonitoring mengunakan SMART ini adalah Head hardisk, putaranya, termasuk juga temperatur hardisk. Tiga masalah yang tidak hanya berdampak pada hardisk itu sendiri, namun juga computer secara keseluruhan. Sebab dengan naiknya temperatur hardisk akan mendororng naiknya temperatur ruang casing yang dapat saja memicu kipas bekerja lebih kencang dan berisik.
Putaran hardisk atau perpndahan head yang terganggu juga dapat menimbulkan suara. Oleh sebab itu, fitur ini akan sangat menolong. Anda dapat segera mengantisipasi bila ada masalah dan dapat mengetahui dengan pasti apa yang menjadi timbulnya kebisingan.
Atau sebagai alternative lain, anda dapat menggunakan housing external untuk hardisk anda. Kelebihan lain adalah anda diberikan peringatan dini tentang kerusakan yang dapat terjadi pada hardisk anda. Dengan menggunakan housing external, hardisk pun dapat dibuat menjadi lebih mobile dan fleksibel untuk dibawa-bawa atau sekedar berpindah-pindah.
Selain langkah ini, sebaiknya memang jangan mengaktifkan pada saat anda tidak menggunakan computer. Hal ini dapat membuat hardisk untuk tidak berputar untuk sementara waktu. Diantaranya
1. Matikan atau nonaktifkan aplikasi bila sudah tidak digunakan lagi
2. Matikan juga beberapa aplikasi yang tetap aktif meskipun tidak digunakan, seperti Yahoo! Messenger Tray, RealPlayer Start Center, dan lainnya
3. Anda dapat mengatur secara otomatis agar hardisk berhenti aktif pada waktu tertentu, caranya yaiut melalui opsi power option yang ada didalam control panel.
Untuk meredam suara, dapat menggunakan bracket plastic untuk hardisk anda. Bracket ini umumnya tersedia ditoko-toko computer yang banyak menjual komponen bagian dalam computer.
Perangkat optical
Satu lagi perangkat yang tidak kalah berisik adalah CD atau floppy disk. Penyebabnya sama dengan hardisk, yaitu ada komponen mekanik seperti piringan yang berputar. Hal ini dapat diredam dengan menggunakan perangkat tersebut dan mencari yang lebih tidak berisik.
Untuk floppy disk memang sebaiknya tidak digunakan lagi. Anda dapat mengganti floppy disk dengan flash disk yang memiliki kapasitas jauh lebih besar dan jauh lebih kecil. Apalagi saat ini USB sudah ada hampis disetiap motherboard, bukan?
Sedangkan untuk perangkat optical seperti DVD atau CD-RW anda dapat memilih produk produksi asus dengan tekhnologi ‘Quietrack’ atau Samsung dengan DVD-nya yang berteknologi Aqustic Noise Reduction System.
Teknik lain
Selain mengganti kipas dengan kipas juga, anda dapat mencoba teknik pendingin yang lain, yaitu dengan teknologi water cooling. Sesuai dengan namanya teknik ini memang menggunakan air. Memang jauh lebih mahal, namun bukan berarti tidak berharga. Cukup pantas harga yang dikeluarkan dengan apa yang akan anda peroleh.
Memilih waktu untuk berbunyi
Jangan lupa juga untuk selalu mengontrol temperatur PC anda. Baik dengan pemantau temperatur secara software atau dengan menggunakan perangkat lunak khusus. Dengan alat ini kipas tidak perlu lagi kerja diforsir setiap harinya, cukup disesuaikan dengan pemantaunya saja. Misalnya computer menggunakan temperatur tinggi, maka kipas boleh bekerja keras dan agak berisik. Pada saat pekerjan dapat dihentikan sementara sambil menunggu computer agak dingin kembali.
Untuk memantau suara ada dua komponen yang dapat membantu yaitu, pengatur suhu secara hardware ada juga yang dibantu dengan software. Banyak software yang tersedia secara Cuma-Cuma untuk mengatur temperatur computer anda. Tidak hanya mengatur temperatur computer secara keseluruhan, melainkan juga untuk mengetahui temperatur satu per satu komponen, seperti hardisk dan CPU.
Salah satu peranti lunak yang dapat mendeteksi temperatur hardisk adalah Palicksoft dari www.siquardian.com. Aplikasi ini dapat bekerja sama dengan sensor yang digunakan oleh computer anda dan dapat berintegrasi dengan teknologi SMART yang dimiliki oleh hardisk-hardisk baru. Satu lagi yang menarik dari aplikasi ini adalah dapat digunakan untuk banyak hardisk sekaligus, apalgi penyampaian peringatan tidak hanya dapat dilakukan melalui layar monitor, melainkan juga dapat melalui e-mail sehingga sangat cocok untuk kebutuhan jaringan.
Bahkan dengan bantuan peranti lunak seperti Almico dari Almico software(www.almico.com), anda tidak hanya dapat melakukan pengamatan terhadap temperatur hardisk anda, tetapi juga dapat berintegrasi dengan kipas-kipas yang bisa dikontrol sehingga anda tidak perlu repot lagi. Anda jalankan saja kipas dengan kecepatan lebih rendah, jika sudah mulai panas perintah melalui software tersebut untuk bekerja lebih cepat. Peranti lunak dari Almico ini dapat juga digunakan untuk hardisk SCSI.
Terserah apa yang ingin dilakukan untuk mengurangi suara di computer anda. Apapun itu sesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan anda
Water cooling
Pernahkah anda mengalami computer hang di tengah-tengah kerja yang padat? Hal ini bisa saja disebabkan oleh CPU yang berhenti bekerja karena merasa terlalu panas. “Panas” memang selalu menjadi masalah setiap computer. Apalagi untuk mereka yang banyak melakukan overclocking. Oleh sebab itu, computer membutuhkan system pendingin yang minimal dilakukan dengan memberikan kipas. Namun saying, kipas sering menimbulkan suara yang mengganggu.
Namun, kini tidak perlu khawatir lagi karena sudah ada teknologi yang dinamakan water cooling. Teknologi ini mampu mendinginkan computer dengan nilain kebisingan dibawah 20 dB. Sesuai dengan namanya, water cooling menggunakan air untuk mendinginkan computer. Panas yang ada disetiap pusat panas (CPU, chipset dan lain-lain) diserap oleh air kemudian dilakukan pendinginan kembali melalui radiator. System ini sangat efektif, tetapi mahal dan berbahaya. Jika ada cairan yang bocor, maka akan merusak komponen yang lainnya.tampilan water cooling sangat futuristic dan cukup menarik. Namun, bagi anda yang tidak berpengalaman sebaiknya meminta bantuan orang lain memasangkannya.
Lebih lanjut
• www.thermaltke.com
• www.samsung.com

Posting Komentar